PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI BANGUN RUANG MELALUI MEDIA AR ( AUGMENTED REALITY) SISWA KELAS VI SDN JUNREJO 01 TAHUN 2022

Penulis

  • Neny Farika SD Negeri Junrejo 01 Kota Batu

Kata Kunci:

AR(Augmented Reality), Motivasi Belajar

Abstrak

Augmented Reality (AR) adalah sebuah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut  dalam waktu nyata. Augmented Reality (AR) lebih mengutamakan reality karena teknologi ini lebih dekat ke lingkungan nyata.Media pembelajaran merupakan salah satu unsur terpenting dalam proses belajar mengajar selain metode pembelajaran. Tujuan PTK ini untuk mendeskripsikan penggunaan media bangun ruang AR(Augmented Reality) dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas VI SDN Junrejo 01 Kota Batu pada materi bangun ruang., dan menganalisis hasilnya. Berdasarkan hasil PTK menunjukkan motivasi dan hasil belajar geometri bangun ruang siswa kelas 6C SDN Junrejo 01 Kota Batu dapat meningkat dengan menggunaan pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik.Peningkatan hasil belajar geometri bangun ruang juga terlihat dari meningkatnya nilai rata-rata kelas dan tingkat ketuntasan belajar siswa dari pre test, siklus I, dan siklus II. Nilai rata-rata kelas pada saat pre test adalah 57,94, pada post test siklus I adalah 68,82, dan post test siklus II adalah 81,18, yang berarti peningkatan nilai rata-rata dari pretest ke post test siklus I sebanyak 10,88%, sedangkan kenaikan dari siklus I ke siklus II sebanyak 12,36%. Tingkat pencapaian KKM oleh siswa pada saat pre test adalah 7 siswa dari 17 siswa (41,17 %), post test siklus I sebanyak 11 siswa (64,71%), dan pada post test siklus II adalah 14 siswa (82,35%). Peningkatan jumlah siswa yang mencapai KKM dari pretest ke post test siklus I sebanyak 23,54 %, sedangkan dari siklus I ke siklus II meningkat sebanyak 17,64 %.

Unduhan

Diterbitkan

2022-12-30