PEMBELAJARAN DARING ASINKRONUS MELALUI GOOGLE CLASSROOM DENGAN MEDIA VIDEO UNTUK PENINGKATAN AKTIVITAS SISWA KELAS IX F SMP NEGERI 1 BATU

Penulis

  • Wulan Handayani SMP Negeri 1 Batu

Kata Kunci:

Pembelajaran Daring Asinkronus, Google Classroom, Video

Abstrak

Dalam masa  pandemi Covid – 19 seperti saat ini, terjadi banyak perubahan-perubahan pada pendidikan di seluruh penjuru dunia Idealnya pembelajaran daring asinkron yang dilakukan oleh guru dengan susah payah mendapatkan respon yang baik dari siswa. Penulis berusaha melakukan tindakan untuk membuat video pembelajaran yang dapat meningkatkan keaktifan siswa mengikuti pembelajaran daring asinkronus dengan membuat video pembelajaran sendiri. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan langkah langkah dan efektifitasnya pelaksanaan pembelajaran daring asinkronus melalui Google Classroom  menggunakan media pembelajaran video buatan guru dalam meningkatkan keaktifan belajar dari siswa SMP Negeri 1 Batu. Hasil penelitian Video buatan sendiri yang disampaikan pada pembelajaran daring asinkron dengan media \ Google Classroom. Dapat meningkatkan aktivitas siswa dan hasil belajar Matematika pada siswa kela IX F SMP Negeri 1 Batu..Pada kesempatan yang lain diperlukan pengembangan model media pembelajaran yang lain dalam upaya pengembangan Pendidikan Matematika Realistik atau RME.

Unduhan

Diterbitkan

2022-05-15